Garut,Nusaharianmedia.com – Kepala Desa Sukamukti, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, Jawa Barat Tati Nuryanti, mengungkapkan pentingnya menjalin sinergitas dengan berbagai pihak demi terwujudnya pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan di wilayahnya. Menurut Tati, kolaborasi yang erat telah terjalin dengan beberapa lembaga, seperti Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), tokoh masyarakat, LSM, hingga para awak media.
“Sinergitas ini menjadi dasar dari setiap langkah pembangunan yang kami lakukan. Kami selalu berusaha membangun komunikasi yang baik dengan semua pihak agar visi dan misi desa dapat berjalan dengan lancar,” ujar Tati Nuryanti saat di Wawancarai melalui sambungan selulernya. Pada Kamis, (16/01/2025).
Tati menambahkan bahwa keterlibatan tokoh masyarakat dan LSM memberikan kontribusi signifikan dalam mendukung berbagai program desa, mulai dari pemberdayaan ekonomi, pengembangan infrastruktur, hingga peningkatan kesejahteraan warga. “Tanpa dukungan mereka, upaya kami akan jauh lebih berat,” jelasnya.
Selain itu, Tati juga memberikan apresiasi kepada para awak media yang senantiasa memberikan dukungan melalui pemberitaan yang konstruktif. “Media memegang peran penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat sekaligus mengawal transparansi kinerja pemerintah desa,” tambahnya.
Ke depan, Pemdes Sukamukti berkomitmen untuk terus mempererat kerja sama dengan semua elemen. “Kami percaya bahwa dengan menjalin sinergitas yang lebih kuat, Desa Sukamukti akan semakin maju dan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat,” tutup Tati Nuryanti.
Langkah Kepala Desa Sukamukti dalam membangun sinergitas ini diharapkan dapat menjadi teladan bagi desa lain di Kabupaten Garut untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang harmonis dan progresif. (DIX)