Polsek Limbangan Gelar Penertiban Knalpot Tidak Sesuai Standar

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 30 Januari 2025 - 15:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garut,Nusaharianmedia.com – Dalam upaya menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas, Polsek Limbangan melaksanakan razia terhadap kendaraan yang menggunakan knalpot tidak sesuai standar serta kendaraan yang tidak dapat menunjukkan kelengkapan berkendara pada Kamis siang, 30 Januari 2025.

Kegiatan penertiban ini dimulai pukul 12.00 WIB dan berlangsung hingga selesai di wilayah hukum Polsek Limbangan.

Kapolsek Limbangan Kompol Wasino, S.H., mengatakan dalam razia tersebut, petugas melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan bermotor yang melintas dan mengidentifikasi penggunaan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan.

Sebagai langkah tegas, petugas melakukan penyitaan terhadap lima buah knalpot yang tidak memenuhi standar.

“Kami juga memberikan himbauan kepada pengendara agar melengkapi kendaraannya dengan peralatan yang sesuai dan memastikan bahwa knalpot yang digunakan tidak melanggar ketentuan yang berlaku.” Tambahnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Limbangan dalam menciptakan kondisi lalu lintas yang tertib dan aman, serta untuk menanggulangi potensi gangguan kenyamanan dan keselamatan berkendara yang disebabkan oleh kendaraan yang tidak memenuhi standar.

“Polsek Limbangan mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas demi terciptanya keamanan bersama.” Pungkas Wasino. (DENS)

Baca Juga :  Polsek Samarang Himbau Masyarakat Waspada Terhadap Pencurian Kendaraan Bermotor

Berita Terkait

Polsek Wanaraja Polres Garut Tinjau Lokasi Longsor di Desa Cinunuk
Sat Narkoba Gencar Razia Miras Selama Bulan Suci Ramadhan
Ketenangan Jiwa yang Terusik : Antara Kebebasan dan Kendali
Pemdes Sarimukti Bersama Kemensos Bantu Tiara, Anak Usia 11 Tahun dengan Kelainan Kaki
Aliansi Umat Islam Garut Gelar Audensi Panas dengan DPRD dan Pemkab
Kapolres Garut Beserta Pengurus Bhayangkara Cabang Garut Bagikan Santunan Kepada Anak- Tunanetra
Tunjukan Rasa Kepedulian, Sidokkes Polres Garut Salurkan Sembako
Wakil Ketua DPRD Garut, Ayi Suryana, SE : Kami Terima Audensi dari FORWARG, Bahas Kerjasama Publikasi dan Transparansi Anggaran
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:34 WIB

Polsek Wanaraja Polres Garut Tinjau Lokasi Longsor di Desa Cinunuk

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:16 WIB

Sat Narkoba Gencar Razia Miras Selama Bulan Suci Ramadhan

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:21 WIB

Ketenangan Jiwa yang Terusik : Antara Kebebasan dan Kendali

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:09 WIB

Pemdes Sarimukti Bersama Kemensos Bantu Tiara, Anak Usia 11 Tahun dengan Kelainan Kaki

Jumat, 14 Maret 2025 - 17:25 WIB

Aliansi Umat Islam Garut Gelar Audensi Panas dengan DPRD dan Pemkab

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Sat Narkoba Gencar Razia Miras Selama Bulan Suci Ramadhan

Sabtu, 15 Mar 2025 - 06:16 WIB