Cianjur, Nusaharianmedia.com – Sebagai bagian dari upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat, PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cianjur bekerja sama dengan Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN) meluncurkan program Gerobak Cahaya. Program ini merupakan bentuk komitmen untuk mendukung pelaku usaha kecil di Kabupaten Cianjur yang membutuhkan dukungan sarana usaha.
Bantuan kali ini diberikan kepada Ibu Meliana Yusup, seorang pelaku usaha kecil, dengan harapan dapat meningkatkan produktivitas usahanya. “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur atas bantuan ini. Gerobak Cahaya akan membantu saya mengembangkan usaha kecil dan meningkatkan pendapatan keluarga. Terima kasih kepada YBM PLN dan para Muzaki atas kebaikannya,” ujar Meliana dengan penuh rasa syukur. Jum’at, (24/01/2025).
Dana untuk program ini berasal dari zakat yang dikelola YBM PLN, yang dihimpun dari karyawan PLN. Selain mendukung usaha kecil, zakat ini juga dialokasikan untuk pendidikan dan kegiatan sosial lainnya guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Manager PLN UP3 Cianjur, Andre Pratama Djatmiko, menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk memberikan manfaat yang berkelanjutan. “Kami berharap bantuan ini tidak hanya mendukung secara material, tetapi juga memotivasi penerima manfaat untuk terus berinovasi,” katanya.
Melalui Gerobak Cahaya, PLN tak hanya menyediakan layanan kelistrikan, tetapi juga berperan sebagai mitra strategis masyarakat dalam pengembangan ekonomi. Kolaborasi ini diharapkan dapat membangun kemandirian ekonomi yang berkelanjutan dan menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat Cianjur. (Dani.M)