Polsek Pameungpeuk Monitor Program Ketahan Pangan di Kebun Jagung

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 22 Januari 2025 - 12:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garut,Nusaharianmedia.com – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Polres Garut melalui Polsek Pameungpeuk melaksanakan kegiatan monitoring di lokasi perkebunan jagung yang dikelola oleh masyarakat di wilayah Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut. Rabu (22/01/2025).

Kegiatan ini dilakukan oleh Bripka Bedi Jubaedi, anggota Polsek Pameungpeuk yang aktif menjadi penggerak program ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan pekarangan. Perkebunan jagung yang dimonitor terletak di Blok Gege, Kampung Bunisari, RT 01 RW 09, Desa Mancagahar. Selain jagung, lahan ini juga dimanfaatkan untuk penanaman ubi jalar dengan sistem tumpangsari, sehingga hasil pertanian dapat lebih optimal.

Bripka Bedi Jubaedi menyampaikan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat, terutama para petani, sangat penting. Hal ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi, mendukung program pemerintah, serta membantu menciptakan rasa aman bagi masyarakat.

“Kami hadir tidak hanya untuk memastikan keamanan dan perlindungan aset, tetapi juga memberikan dukungan kepada petani agar mereka dapat meningkatkan kualitas hasil pertanian. Dengan demikian, ketahanan pangan di tingkat lokal dapat terjaga, sekaligus mendukung kesejahteraan masyarakat,” ujar Bripka Bedi Jubaedi.

Melalui program ini, Polsek Pameungpeuk berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya memanfaatkan lahan pekarangan untuk kegiatan produktif. Selain itu, sinergi antara kepolisian dan masyarakat diharapkan dapat membantu percepatan penyelesaian masalah serta memastikan keberhasilan program-program pemerintah di sektor pertanian.

Dengan pendekatan yang berkelanjutan dan kolaborasi dari berbagai pihak, ketahanan pangan di Kabupaten Garut diharapkan dapat terjamin, sekaligus membawa dampak positif bagi kesejahteraan petani setempat. (Panji)

Baca Juga :  Ketua LIBAS Serukan Aksi Nyata untuk Pelestarian Sumber Air

Berita Terkait

Polres Garut Bersama Bhayangkari Bagikan Takjil Gratis Kepada Para Pengendara
Polsek Wanaraja Polres Garut Tinjau Lokasi Longsor di Desa Cinunuk
Sat Narkoba Gencar Razia Miras Selama Bulan Suci Ramadhan
Ketenangan Jiwa yang Terusik : Antara Kebebasan dan Kendali
Pemdes Sarimukti Bersama Kemensos Bantu Tiara, Anak Usia 11 Tahun dengan Kelainan Kaki
Aliansi Umat Islam Garut Gelar Audensi Panas dengan DPRD dan Pemkab
Kapolres Garut Beserta Pengurus Bhayangkara Cabang Garut Bagikan Santunan Kepada Anak- Tunanetra
Tunjukan Rasa Kepedulian, Sidokkes Polres Garut Salurkan Sembako
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:48 WIB

Polres Garut Bersama Bhayangkari Bagikan Takjil Gratis Kepada Para Pengendara

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:34 WIB

Polsek Wanaraja Polres Garut Tinjau Lokasi Longsor di Desa Cinunuk

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:16 WIB

Sat Narkoba Gencar Razia Miras Selama Bulan Suci Ramadhan

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:21 WIB

Ketenangan Jiwa yang Terusik : Antara Kebebasan dan Kendali

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:09 WIB

Pemdes Sarimukti Bersama Kemensos Bantu Tiara, Anak Usia 11 Tahun dengan Kelainan Kaki

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Sat Narkoba Gencar Razia Miras Selama Bulan Suci Ramadhan

Sabtu, 15 Mar 2025 - 06:16 WIB