Garut,Nusaharianmedia.com – Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) Angkatan II Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC PERADI) Kabupaten Garut berlangsung sukses. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu di Sekolah Tinggi Hukum Garut (STHG) dan diikuti oleh puluhan peserta yang ingin menempuh karier sebagai advokat profesional.
Ketua panitia, Mi’raj Gumbira, S.H., M.H., dalam sambutannya menekankan pentingnya PKPA sebagai fondasi awal bagi calon advokat. “PKPA ini bukan hanya sekadar pelatihan formal, tetapi juga sebuah perjalanan pembentukan karakter dan profesionalisme yang sangat dibutuhkan di dunia advokat,” kata Mi’raj. Sabtu,(18/01/2025).
Menurut Mi’raj, program PKPA ini dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam kepada peserta, baik dari segi teori maupun praktik. “Kami menghadirkan pengajar yang berpengalaman agar para peserta tidak hanya memahami hukum secara teknis, tetapi juga mampu menerapkannya di lapangan,” tambahnya.
PKPA ini diharapkan dapat mencetak advokat yang kompeten, berintegritas, dan memiliki komitmen tinggi terhadap etika profesi. “Kami ingin membentuk advokat yang tidak hanya memahami hukum, tetapi juga mampu menjaga kepercayaan masyarakat dengan keberanian dan kejujuran,” pungkas Mi’raj.
Para peserta memberikan apresiasi terhadap penyelenggaraan PKPA ini, yang dinilai sangat membantu mereka dalam mempersiapkan diri untuk meniti karier sebagai advokat. DPC PERADI Garut berkomitmen untuk terus menghadirkan program berkualitas demi mendukung profesionalisme advokat di masa depan. (Eldy)