Polsek Wanaraja Gencarkan Patroli Malam Cegah Balap Liar dan Perang Sarung

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 8 Maret 2025 - 08:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garut,Nusaharianmedia.com – Polsek Wanaraja melaksanakan patroli dalam rangka kegiatan Cipta Kondisi (C3) dan pencegahan aksi balap liar dan perang sarung di wilayah hukum Polsek Wanaraja. Sabtu (08/03/2025), pukul 01.00 Wib.

Patroli yang berfokus pada beberapa titik rawan di Kecamatan Wanaraja dan sekitarnya, termasuk Jalan Raya Sawahlega, Pangatikan, Wanasari Talagabodas, dan Tegalpanjang Sucinaraja.

Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan keamanan, seperti balapan liar, peredaran miras, penyalahgunaan obat-obatan, serta aksi premanisme yang dapat meresahkan warga.

Petugas patroli juga memberikan imbauan kepada masyarakat, terutama remaja yang masih berkumpul di pinggir jalan, untuk segera kembali ke rumah guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, Polsek Wanaraja juga mengingatkan masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan, terutama terkait dengan penyimpanan kendaraan bermotor menggunakan kunci ganda dan melaksanakan sistem keamanan lingkungan (siskamling) untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan.

Para remaja yang sempat berkumpul di pinggir jalan segera membubarkan diri setelah diberi imbauan.

Tak ditemukan adanya balap liar sepanjang Jalan Raya Sawahlega Pangatikan.

Polsek Wanaraja berharap masyarakat terus bekerja sama dengan kepolisian dalam menciptakan suasana yang aman dan nyaman di wilayahnya, serta tetap waspada terhadap potensi bencana alam seperti tanah longsor, mengingat wilayah Wanaraja dan sekitarnya rawan terhadap bencana tersebut. (DENS)

Baca Juga :  Panglima TNI Tinjau Program Makan Bergizi di Cimahi, Pj Wali Kota Dampingi Kunjungan

Berita Terkait

Ketenangan Jiwa yang Terusik : Antara Kebebasan dan Kendali
Pemdes Sarimukti Bersama Kemensos Bantu Tiara, Anak Usia 11 Tahun dengan Kelainan Kaki
Aliansi Umat Islam Garut Gelar Audensi Panas dengan DPRD dan Pemkab
Kapolres Garut Beserta Pengurus Bhayangkara Cabang Garut Bagikan Santunan Kepada Anak- Tunanetra
Tunjukan Rasa Kepedulian, Sidokkes Polres Garut Salurkan Sembako
Wakil Ketua DPRD Garut, Ayi Suryana, SE : Kami Terima Audensi dari FORWARG, Bahas Kerjasama Publikasi dan Transparansi Anggaran
Mekargalih Giatkan “Jum’at Bersih” Warga dan Pemdes Bersinergi Jaga Lingkungan
Perkuat Solidaritas, Kapolres Garut Bersama Unsur Forkopimda Laksanakan Tarawih Keliling
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:21 WIB

Ketenangan Jiwa yang Terusik : Antara Kebebasan dan Kendali

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:09 WIB

Pemdes Sarimukti Bersama Kemensos Bantu Tiara, Anak Usia 11 Tahun dengan Kelainan Kaki

Jumat, 14 Maret 2025 - 17:25 WIB

Aliansi Umat Islam Garut Gelar Audensi Panas dengan DPRD dan Pemkab

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:07 WIB

Kapolres Garut Beserta Pengurus Bhayangkara Cabang Garut Bagikan Santunan Kepada Anak- Tunanetra

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:57 WIB

Tunjukan Rasa Kepedulian, Sidokkes Polres Garut Salurkan Sembako

Berita Terbaru